informasi
Calon Pensiunan Mengawali Usaha dengan Produksi Makanan dan Minuman Sehat Alami

22 Jul 2021

Calon Pensiunan Mengawali Usaha dengan Produksi Makanan dan Minuman Sehat Alami

Apa kabar Pensiun? Harus tetap sehat dan keren ya!

Kali ini ada kegiatan menarik nih Peserta Program Persiapan Pensiun DPA Angkatan 44 yaitu Bapak Yayat Supriatna.

Calon pensiunan asal PT UNIVERSAL TEKNO REKSAJAYA ini ternyata sudah mulai mempersiapkan masa pensiunnya dengan memanfaatkan peluang di bidang usaha Produksi Makanan dan Minuman Sehat Alami.

Beliau bergabung bersama PT Kulind Indotama yang telah memproduksi kaldu jamur merk OYSTO, minuman jahe O'Jahe hingga kopi O'Busta dengan memanfaatkan bahan dasar dari para petani lokal. Hasil dari produksi tersebut sudah didistribusikan kepada beberapa agen dan distributor di area Jawa dan Sumatera. Saat ini distribusi produksi ingin melebarkan sayapnya hingga ke Kalimantan dan Sulawesi.

Insan Astra bisa menemui produk bumbu dapur hingga minuman sehat ini pada Ruko Bogor Nirwana Regency/BNR B13, Jl. ORCHAD WALK BNB, Bogor, Jawa Barat. Bagi Insan Astra yang tinggal di luar daerah Bogor, dapat mengunjungi salah satu agen distributor di Tokopedia.

Nah bagi para pensiunan ataupun calon pensiunan yang sedang menjalani kegiatan atau usaha, dan ingin kegiatan tersebut dipromosikan secara GRATIS oleh DPA, langsung saja lengkapi data diri serta foto profil dan foto kegiatan usaha di bit.ly/PensiunKerenDPA

Ayo, tunggu apa lagi? Bagikan kegiatan menarikmu dan sharing kepada sesama.

Bersama DPA persiapkan pensiun dengan lebih baik.

 

Kembali ke Kegiatan Pensiunan
whatsappChat Us